![]() |
Morning Briefing @Work | Foto: goodreads,com |
Menjadi seorang leader atau pemimpin menutut kita mempunyai leadership yang handal sehingga team bisa bekerja secara efektif dan produktif. Sebagain orang bilang bahwa leadership adalah seni karena menangani banyak orang dengan berbagai karakter dan latar belakang yang berbeda. Di sinilah seorang leader dituntut untuk bisa mengakomodasi semua perbedaan tersebut.
Untuk menjadi seorang leader atau pemimpin yang bisa menciptakan perilaku yang efektif dan produktif bagi timnya, buku ini sangat layak untuk dibaca dan dijadikan refensi untuk melakukan tugas –tugas Anda sebagai pemimpin sebuah tim.
Morning Briefing @Work!
Buku pratical leadership guide book ini diberi judul Morning Briefing @Work! dan ditulis oleh Freddy Liong, MBA, CBA dan dityerbitkan oleh penerbit Gramedia. Ia merupakan seorang Coach dan Consultant dengan spesialisasi di bidang leadership, management, dan corporate culture change. Buku ini mengungkap dan menjelaskan kepad Anda mengenai 30 hal yang seharusnya ditanamkan dan diajarkan oleh seorang Leader atau Pemimpin untuk menciptakan perilaku kerja (attitude) yang efektif dan produktif, dan memberikan tips dan inspirasi yang aplikatif untuk para leader.
![]() |
Freddy Liong |
Mengapa perilaku efektif dan produktif ini menjadi isu oenting? Apakah tim Anda sudah benar-benar produktif? Jika iya, sebarapa banyak yang sudah produktif?. Menurut laporan Gallup tahun 2013 yang berjudul State of The American Workspace , hanya sekitar 30% karyawan yang melakukan pekerjaan dengan baik, 50% karyawan hanya menghabiskan waktu secara tidak produktif. Sementara 20% karyawan justru melakukan pekerjaan yang kontraproduktif , memberikan pengaruh negative ke rekan kerja, membolos kerja, dan bahkan mengecewakan pelanggan.
![]() |
Morning Briefing @Work edisi baru | Foto: bukalapak.com |
Anak Buah Bekerja Tidak Sesuai Harapan?
Ada benyak hal yang bisa menyebabkan hasil kerja anak buah kita tidak sesuai harapan. Tapi paling tidak ada 2 hal pasti yang bisa kita identifikasi sebagai penyebabnya, yaitu anak buah Anda atau malah Anda sendiri sebagai leader yang menyebabkannya.
Melalui buku ini, Anda diarahkan untuk mengevaluasi efektivitas kepemimpinan kita, kemudian Anda akan dibawa untuk melakukan langkah demi langkah untuk membuat tim Anda menjadi lebih efektif dan produktif. Sebelum masuk ke materi Morning Briefing, Anda akan diminta untuk melakukan evaluasi “Seberapa Efektif Kepemimpinan Anda”. Anda diminta untuk menilai diri Anda sendiri sebagai leader. Ada 3 bagian evaluasi dengan total 30 pertanyaan yang harus diberikan skor 1-4.
1. Tidak Pernah Terjadi2. Kadang-kadang Terjadi3. Sering Terjadi4. Sangat Sering Terjadi
Sementara beberapa contoh pertanyaan yang diberikan misalnya :
- Anak buah tidak memilki prioritas kerja yang jelas
- Anak buah sering salah persepsi dengan saya ketika menjalankan penugasan sehingga hasilnya tidak sesuai dengan keinginan saya
- Anak buah jarang memberikan susulan atau ide kepada saya
Ada 27 pertanyaan lain yang harus dijawab untuk mengevaluasi efektivitas kepemempinan Anda.
Salah satu tanggung jawab utama seorang leader atau pemimpin memengaruhi anak buah sedemikian rupa sehingga mereka mampu bekerja dengan baik, bersemangat tinggi, dan produktif sesuai harapan Leader adalah salah satu tanggung jawab utama seorang leader atau pemimpin
Untuk mendidik anak buah, tidak hanya dengan memerintah dan mengontrol anak buahnya saja. Pendekatan ini sudah kuno dan tidak efektif. Cara yang lebih efektif adalah dengan memengaruhi pola pikir anak buah Anda. Kemudian, pola pikir apa saja yang harus ditanamkan ke anak buah? Bagaimanakah sebaiknya cara pemimpin mendidik, melatih, dan mengubah pola pikir, sikap, perilaku, serta kebiasaan kerja anak buahnya? Buku ini akan menjelaskan panduan kepada pemimpin berupa 30 hal yang harus diajarkan, dilatih, dan ditanamkan kepada tim kerja. Anda bisa melakukan pembahasan ke-30 hal ini secara berulang sepanjang tahun dengan berbagai tahap dan cara. Morning briefing setiap hari merupakan salah satu tool paling efektif untuk menanamkan pola pikir efektif kepada anak buah.
Buku ini jugga dilengkapi dengan gambar ilustrasi yang menarik, tips, cerita dan quote dari tokoh-tokoh terkenal seperti Steve Jobs. Setelah membaca buku ini, Anda akan banyak mendapatkan tips dan inspirasi untuk mendukung pekerjaan Anda sehari-hari sehingga tim Anda akan bekerja lebih efektif dan produktif sesuai harapan Anda.
Post a Comment